Sambut Hari Jadi Polwan ke-77, Polwan Polres Sumenep Hadirkan Senyum Masyarakat dengan Gelontoran Bansos

Selasa, 26 Agustus 2025 - 15:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabag SDM Polres Sumenep AKP Widiarti, S.H. memimpin jajaran Polwan dalam kegiatan bakti sosial di Kabupaten Sumenep.

i

Kabag SDM Polres Sumenep AKP Widiarti, S.H. memimpin jajaran Polwan dalam kegiatan bakti sosial di Kabupaten Sumenep.

SUMENEP– Dalam rangka memperingati Hari Jadi Polisi Wanita (Polwan) Republik Indonesia ke-77, jajaran Polwan Polres Sumenep menggelar kegiatan bakti sosial sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat. Kegiatan ini berlangsung pada Senin (26/08/2025) di wilayah Kabupaten Sumenep.

Dalam kegiatan tersebut, Polwan Polres Sumenep menyalurkan bantuan berupa paket sembako kepada warga yang membutuhkan. Aksi sosial ini diharapkan mampu meringankan beban masyarakat sekaligus mempererat jalinan kedekatan antara Polri dan masyarakat.

Kabag SDM Polres Sumenep, AKP Widiarti, S.H., selaku senior Polwan, menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Polwan ke-77 yang digelar serentak di seluruh jajaran Polri.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin menunjukkan bahwa kehadiran Polwan bukan hanya dalam tugas kepolisian, tetapi juga hadir di tengah masyarakat lewat kegiatan sosial dan kemanusiaan,” ungkapnya.

 

Kapolres Sumenep, AKBP Rivanda, S.I.K., turut memberikan apresiasi kepada jajaran Polwan atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Menurutnya, aksi bakti sosial ini menjadi bukti nyata kepedulian Polwan sekaligus memperkuat citra Polri yang humanis.

“Semoga bantuan ini bermanfaat dan menjadi ladang amal bagi kita semua. Polwan harus terus berperan aktif dalam mendukung Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat,” tegas Kapolres.

Melalui kegiatan bakti sosial ini, Polwan Polres Sumenep diharapkan semakin dekat dengan masyarakat serta konsisten berkontribusi dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan kesejahteraan di Kabupaten Sumenep.

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Implementasi Program Tantu Pagelaran, Satlantas Sumenep Gencarkan Patroli di Jalur Rawan
Rokok Ilegal Kuasai Madura, Warga Tantang Menkeu Purbaya Bertindak Nyata
Orang Tua dan Pengacara Laporkan Penganiayaan Anak ke Polres Sumenep
Akun “Ruko Batuan” Diduga Fitnah Hj. Yulianah, Istri Oknum Kapolsek Ambunten Disorot
PHMI Dorong Disdik Depok Diperiksa Terkait Pengadaan Laptop dan Smart Board Tahun 2024 Senilai 38,3 Miliar
Puskesmas Pamolokan Sumenep Jadi Ladang Pungli Parkir, Drg Novi yang juga Merangkap EO Berkilah
Satlantas Polres Sumenep Tanamkan Tertib Lalu Lintas ke Pelajar Lewat Police Goes to School
Seminar Antikorupsi di Fakultas Hukum Wiraraja, Mahasiswa Berikrar Jadi Penjaga Moral Bangsa
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 7 Oktober 2025 - 23:33 WIB

Rokok Ilegal Kuasai Madura, Warga Tantang Menkeu Purbaya Bertindak Nyata

Kamis, 2 Oktober 2025 - 17:21 WIB

Orang Tua dan Pengacara Laporkan Penganiayaan Anak ke Polres Sumenep

Senin, 22 September 2025 - 14:22 WIB

Akun “Ruko Batuan” Diduga Fitnah Hj. Yulianah, Istri Oknum Kapolsek Ambunten Disorot

Jumat, 19 September 2025 - 10:35 WIB

PHMI Dorong Disdik Depok Diperiksa Terkait Pengadaan Laptop dan Smart Board Tahun 2024 Senilai 38,3 Miliar

Rabu, 17 September 2025 - 23:48 WIB

Puskesmas Pamolokan Sumenep Jadi Ladang Pungli Parkir, Drg Novi yang juga Merangkap EO Berkilah

Berita Terbaru