Anak Desa dari Pasongsongan Harumkan Madura, Sulaiman Raih Juara III FTBI Jawa Timur 2025

Sabtu, 8 November 2025 - 19:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep – Prestasi membanggakan kembali datang dari Kabupaten Sumenep. Sulaiman, siswa SDN Panaongan III, Kecamatan Pasongsongan, berhasil meraih Juara III dalam ajang Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) tingkat Provinsi Jawa Timur 2025, yang digelar pada 6–8 November 2025 di Hotel Santika Garden Premiere, Surabaya.

Sebelumnya, Sulaiman menorehkan prestasi gemilang di tingkat Kabupaten Sumenep dengan meraih Juara I, yang kemudian mengantarkannya mewakili Sumenep ke tingkat provinsi.

Kepala SDN Panaongan III, Agus Sugianto, yang dikenal dengan gaya khasnya berblangkon, menyampaikan rasa bangga dan haru atas capaian anak didiknya tersebut.

“Saya sangat bangga dengan prestasi Sulaiman. Ini bukti bahwa anak-anak desa juga bisa berprestasi di tingkat provinsi. Harapan saya, semoga ke depan SDN Panaongan III terus melahirkan bibit-bibit penembang baru yang akan melestarikan budaya dan bahasa Madura,” ujar Agus Sugianto dengan penuh semangat.

Sementara itu, Salehodin HR, guru pembimbing sekaligus pendamping Sulaiman selama di Surabaya, mengaku sempat khawatir dengan kondisi anak didiknya menjelang lomba.

“Sebelum tampil, suara Sulaiman memang agak serak karena banyak latihan. Jadi performanya sedikit kurang maksimal. Tapi alhamdulillah, ia masih bisa meraih juara III. Itu pencapaian luar biasa,” ungkap Salehodin.

Ia berharap keberhasilan Sulaiman ini menjadi motivasi bagi siswa-siswi lainnya di SDN Panaongan III untuk ikut menekuni seni tembang Madura, salah satu bentuk kekayaan budaya daerah yang kini semakin jarang diminati generasi muda.

“Semoga semangat Sulaiman menular ke teman-temannya. Kami ingin sekolah ini menjadi tempat tumbuhnya generasi penerus pelestari bahasa dan budaya Madura,” tambahnya.

Prestasi ini bukan sekadar kemenangan dalam lomba, melainkan wujud nyata kecintaan anak-anak Madura terhadap bahasa ibu identitas luhur yang perlu dijaga di tengah arus modernisasi.

Dengan semangat yang terus dijaga oleh para pendidik seperti Agus Sugianto dan Salehodin HR, SDN Panaongan III telah membuktikan bahwa dari pelosok Sumenep pun bisa lahir juara yang mengharumkan nama Madura di tingkat Jawa Timur.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

JSI Bangun Kembali Musala Ambruk di Manding Sumenep, Jurnalisme yang Mengabdi untuk Umat
Melestarikan Budaya: Pemkab Sumenep Terapkan Aturan Pakaian Adat Keraton untuk Aparatur Daerah
Berita ini 76 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 17 Desember 2025 - 08:42 WIB

JSI Bangun Kembali Musala Ambruk di Manding Sumenep, Jurnalisme yang Mengabdi untuk Umat

Sabtu, 8 November 2025 - 19:22 WIB

Anak Desa dari Pasongsongan Harumkan Madura, Sulaiman Raih Juara III FTBI Jawa Timur 2025

Selasa, 28 Oktober 2025 - 12:18 WIB

Melestarikan Budaya: Pemkab Sumenep Terapkan Aturan Pakaian Adat Keraton untuk Aparatur Daerah

Berita Terbaru

Pemerintahan

Birokrasi Sumenep Siap Menyambut Sekda Baru

Selasa, 13 Jan 2026 - 09:06 WIB